Kamis, 07 Juni 2018

Kejutan dari Kamper untuk Kecantikan

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

manfaat-kamper-untuk-kecantikan-doktersehat-1
Photo Credit: Peels.com

DokterSehat.Com– Kamper memiliki sifat antiseptik, anestesi, anti-inflamasi, stimulan, antirheumatic, antineuralgic, antispasmodic dan obat penenang. Bahan ini juga berfungsi sebagai dekongestan alami, yang membuat kamper digunakan dalam bidang kedokteran. Lalu, apa manfaat kamper untuk kecantikan? Kami melansirkan dari Top 10 Home Remedies untuk Anda berikut ini.

1. Menghapus Jerawat

Kamper bermanfaat dalam mengobati jerawat. Kamper membantu membersihkan jerawat dan mencegah flare-up. Sifat anti-inflamasinya membantu mengurangi peradangan, pembengkakan dan kemerahan pada kulit.

Untuk merasakan manfaatnya, masukkan 1 cangkir minyak kelapa extra virgin ke dalam botol kedap udara. Tambahkan 1 sendok teh minyak kamper dan campurkan secara menyeluruh.

Setelah mencuci wajah dengan pembersih, gunakan campuran kamper ini. Pijatkan ke kulit selama 5 menit. Biarkan semalam, esok paginya, bersihkan dengan air hangat dan pembersih. Lakukan satu hari sekali.

2. Membunuh Kutu Rambut

Bila digunakan bersama dengan minyak kelapa, kamper merupakan obat yang bagus untuk menyingkirkan kutu rambut. Sementara minyak kelapa akan membuat kutu takberdaya, kamper membantu membunuh kutu karena sifat antiparasitnya.

Campurkan 1 sendok makan kapur yang sudah dihancurkan dan 2 sendok makan minyak kelapa, aplikasikan pada rambut hingga terasa ke kulit kelapa. Gunakan penutup rambut dan biarkan semalam. Bersihkan esok hari dengan shampo. Gunakan obat ini 2 atau 3 kali seminggu selama satu bulan.

3. Mengatasi Tumit Pecah

Kapur barus atau kamper merupakan cara alami yang tepat untuk Anda. Kamper akan membantu mengurangi rasa sakit yang disebabkan oleh retakan pada kaki dan juga mempercepat proses penyembuhan.

Campurkan sepotong kamper ke dalam air hangat. Rendam kaki Anda di dalamnya selama 10 menit. Gosok kaki Anda dengan batu apung. Bilas dengan air bersih dan tepuk-tepuk sampai kering. Tambahkan peteroleum jelly lalu bungkus kaki dengan kaos kaki. Bilas esok harinya dan lakukan secara rutin.

Kamper, ternyata tidak hanya bagus dan bisa digunakan sebagai pewangi pakaian atau ruangan. Ia juga bisa dimanfaatkan untuk mengatasi beberapa masalah yang mengganggu kecantikan.



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar