DokterSehat.Com– Kabar mengejutkan muncul di bulan Ramadhan kali ini. Seorang pria yang belum diketahui namanya dilaporkan melakukan bunuh diri di Masjidil Haram pada Jumat, 8 Juni 2018 pada pukul 21.20 waktu setempat. Pria yang diketahui berusia 35 tahun ini dikabarkan melompat dari atap mataf lantai 3 Masjidil Haram setelah proses salat Isya selesai dilakukan.
Dilansir dari Saudi Press Agency, pria ini dikabarkan memiliki paspor Prancis, negara yang memiliki warga berupa imigran dari Afrika Utara atau kawasan Arab yang beragama Islam. Belum jelas apa motif dari tindakan yang tidak terpuji ini, namun jasadnya langsung dibawa ke rumah sakit terdekat.
Berdasarkan otoritas setempat, pria ini dikabarkan mengalami cedera patah tulang, khususnya di tulang rusuk yang sangat parah sehingga membuatnya meninggal dunia.
Kasus bunuh diri di Masjidil Haram ini viral di berbagai media setelah Turki Daily Sabah mengunggah video yang diduga merupakan rekaman dari aksi bunuh diri tersebut. Dalam video ini, terlihat jelas bahwa korban jatuh di tengah kerumunan banyak orang, tak jauh dari Ka’bah. Kerumuman orang ini pun kemudian kaget dan langsung berhamburan. Beruntung, tidak ada korban lain dari kasus ini.
Kasus bunuh diri di Masjidil Haram ini ternyata bukan yang pertama kali terjadi. Menurut laman Russia Today, pada Februari 2017 lalu, seorang pria juga mencoba untuk membakar dirinya di depan Ka’bah sebelum akhirnya diamankan oleh pihak keamanan setempat.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
0 Post a Comment/Comments:
Posting Komentar