• Download Anz Komik Apk

    Anz Komik adalah aplikasi baca komik gratis dengan lebih dari 1000 judul komik mulai dari Manga, Manhwa dan Manhua yang sudah dirilis dalam versi bahasa Indonesia.

  • Tujuan Pembentukan LBB

    Liga Bangsa-Bangsa beranggotakan 28 negara sekutu dan 14 negara netral. Tujuan pembentukan LBB pada waktu itu adalah untuk:

  • Daftar lagu soundtrack piala dunia (1990-2018)dan piala eropa (2000-2020)

    1.Gianna Nannini dan Edoardo Bennato-Un'estate (World Cup 1990) 1.1 We Are the Champions - Queen (World Cup 1994) 2.Ricky Martin - La Copa De La Vida (World Cup 1998)...

Tampilkan postingan dengan label Superhero. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Superhero. Tampilkan semua postingan

Selasa, 05 September 2017

Squirrel Girl (Doreen Green)


Squirrel Girl merupakan salah satu tokoh fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh gadis superhero ini diciptakan oleh Will Murray dan Steve Ditko. Squirrel Girl pertama kali muncul pada komik berjudul Marvel Super-Heroes #8 yang diterbitkan Marvel pada bulan Januari 1992. Tokoh ini juga muncul pada serial New Wariors (2018).

Siapakah Squirrel Girl? Identitas aslinya adalah gadis bernama Dorren Allene Green. Ia lahir di Los Angeles, Amerika Serikat. Ketika berusia 10 tahun, Dorren menyadari bahwa dirinya dapat berkomunikasi dengan binatang tupai. Kedua orang tua Dorren yakni Dorian dan Maureen Green sangat terkejut dengan kemampuan Dorren, apalagi ketika mereka mendapati adanya ekor layaknya tupai pada tubuh anaknya. Saat dibawa ke dokter pun tak ada indikasi jika Dorren adalah mutan, namun ada gen tupai pada tubuhnya. 

Dorren kemudian bertemu dengan Tony Stark. Tony yang saat itu menjadi pemimpin Avengers tahu jika Dorren mempunyai potensi. Namun Tony sadar jika Dorren masih terlalu muda untuk memerangi kejahatan kota. 


Beberapa tahun kemudian Dorren pindah ke New York dan bertemu dengan kelompok Great Lakes Avengers. Dengan kemampuan uniknya, Dorren bergabung dengan kelompok tersebut dan kemudian dijuluki Squirrel Girl. Saat berada di kelompok superhero tersebut, Squirrel Girl sempat kehilangan kontrol ketika kakeknya terbunuh. Ia bahkan mengerahkan pasukan tupai untuk membunuh penjahat bernama Maelstrom. Diantara tupai yang bertarung, hanya satu tupai yang bertahan. Tupai tersebut kemudian menjadi sahabat Squirrel Girl dengan julukan Tippy Toe. 

Pada komiknya, Squirrel Girl bekerja sebagai pengasuh anak dari Luke Cage dan Jessica Jones. Squirrel Girl juga membantu kedua pahlawan super tersebut melindungi Danielle (anak Luke dan Jessica) dari tentara Thule Society yang saat itu tengah mengacau di New York.


Squirrel Girl memiliki kekuatan layaknya tupai. Ia memiliki ekor bebulu dengan panjang 4 kaki. Jemarinya yang panjang membuat ia memiliki kelincahan memanjat dan melompat. Ia juga mampu berkomunikasi dengan tupai secara telepati.

Valkyrie (Brunnhilde)



Valkyrie adalah salah satu tokoh fiksi yang ada pada komik Marvel. Sosok wanita pejuang ini diciptakan oleh Roy Thomas dan John Buscema. Valkyrie pertama kali muncul pada komik berjudul The Avengers #83 yang diterbitkan Marvel pada bulan Desember 1970. Pada Marvel Cinematic Universe (MCU), Valkyrie muncul pertama kali pada film Thor: Ragnarok (2017).

Siapakah Valkyrie? Dia memiliki nama asli Brunnhilde. Asal usul dari Valkyrie tidak dijelaskan begitu jelas di komiknya, namun Valkyrie merupakan sosok yang dipilih Odin yang saat itu menjadi penguasa Asgard untuk meminpin kelompok Valkyrior. Kelompok Valkyrior adalah kelompok pejuang wanita Asgard yang bertugas membawa jiwa para pejuang perang yang telah gugur menuju ke Valhalla. Para Valkyrior menggunakan kuda bersayap (pegasus) untuk melaksanakan tugasnya. Pada komiknya, Valkyrie bahkan mengemban tugas sebagai pemimpin selama berabad-abad.

Kepemimpinan Valkyrie tergoyah setelah dirinya berseteru dengan Odin terkait dengan Siegmund. Siegmund merupakan sosok yang disukai Valkyrie namun Odin sangat menginginkan kematiannya. Karena pembangkangan, Odin kemudian menghukum dengan mengambil kekuatan dan keabadian milik Valkyrie.





Terjebak dalam pelarian membuat jalan Valkyrie tak terarah. Ia kemudian bertemu dengan Enchantress yang ternyata malah membuat Valkyrie terjebak dalam kristal mistis yang membuat dia terjebak di dimensi lain. Tak hanya itu Enchantress juga menguras kekuatan Valkyrie untuk melakukan kejahatan.  Enchantress memasukkan jiwa Valkyrie kedalam tubuh manusia bernama Samatha Parrington untuk membalaskan dendam Enchantress pada Hulk. Dalam bentuk Samatha, Valkyrie tetap membela kebenaran di bumi. Ia bahkan bergabung dengan Dr. Strange dalam kelompok the Defenders.

Sebagai pejuang Vakyrior yang tangguh, Valkyrie memiliki kekuatan istimewa. Ia memiliki kekebalan pada penyakit dan sulit dilukai. Valkyrie juga dapat mendeteksi kematian orang-orang yang ada di sekitarnya. Ia mampu mengetahui kapan orang akan meninggal dan bagaimana mereka akan meninggal. Valkyrie merupakan sosok yang pandai berkuda dan lihai menggunakan pedang. Ia memiliki pedang dengan nama Dragonfang. Pedang tersebut dibuat oleh penyihir bernama Kahji-Da dengan menggunakan taring naga sebagai bahan bakunya.



Selasa, 11 Juli 2017

Komodo (Melati Kesuma)


Komodo adalah salah satu karakter fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh ini sangat istimewa terutama bagi bangsa Indonesia. Mengapa? Karena Marvel membuat tokoh ini berdasarkan hewan asli Indonesia yakni Komodo. Tokoh ini diciptakan oleh Dan Slott dan Stephano Caselli. Komodo pertama kali muncul pada komik berjudul Avengers: The Initiative #1 yang diterbitkan pada bulan Juni 2007.

Siapakah Komodo? Ia bernama asli Melati Kesuma. Tak dijelaskan secara lengkap di komiknya asal dan keluarga dari Melati. Namun pada komiknya, Melati mengalami kecelakaan mobil parah karena mengemudi secara ugal-ugalan setelah 6 minggu mendapat surat ijin mengemudi (SIM). Kecelakaan yang sangat parah tersebut membuat petugas membutuhkan waktu dua jam untuk mengeluarkan Melati dari bangkai mobil yang ringsek. Akibatnya, Melati menderita cacat karena kakinya harus diamputasi.


Hanya bisa duduk di kursi roda membuat Melati kemudian fokus pada pendidikannya. Ia bahkan mendapat beasiswa di Empire State University dan menjadi murid Dr. Curt Connors. Saat itu Connors mengangkatnya sebagai asisten dan mereka berdua bersama-sama mengembangkan serum dengan tujuan bisa meregenerasi tubuh manusia yang rusak.

Hasil percobaan mereka membuahkan hasil. Connors sukses membuat serum yang mampu menyembuhkan tangannya yang cacat. Namun karena serum tersebut belum sempurna, Connors kemudian menjadi liar dan menjadi sosok penjahat bernama Lizard. Saat itu Melati tahu dampak dari serum tersebut, tapi ia tetap mencuri serum milik Connors dan mencoba menyempurnakanya. Hasilnya, Melati dapat menumbuhkan kedua kakinya kembali.

Berbeda dengan Connors, Melati dapat menguasi dirinya. Tak hanya kakinya yang sembuh, Melati bahkan memiliki kekuatan super dan kelincahan karena serum tersebut. Melati kemudian menjadi pahlawan super dengan julukan Komodo dan bergabung dengan Avengers Initiative.



Sebagai mutan, Komodo memiliki kekuatan dan kelincahan layaknya reptil setelah menyuntikan dirinya dengan serum milik Connors. Namun layaknya reptil yang bisa melakukan autotomi (cari sendiri artinya di google ya! Heheh…), Komodo juga bisa berubah wujud. Jika menjadi sosok Melati Kusuma, maka ia akan menjadi wanita yang kehilanggan kakinya. Namun jika sudah berubah menjadi Komodo, Melati dapat menumbuhkan kakinya kembali.

Kamis, 29 September 2016

Ghost Rider (Robie Reyes)


Ada banyak versi Ghost Rider pada komik Marvel. Setidaknya ada 4 karakter yang menjadi sosok hantu jalanan tersebut. Keempat sosok tersebut antara lain Johnny Blaze, Daniel Ketch, Alejandra Jones, dan Robbie Reyes. Kali ini Marvelogy akan membahas sosok Robie Reyes. Tokoh yang pertama kali muncul pada komik berjudul All-New Ghost Rider #1 ini memang baru muncul sejak bulan Mei 2014 silam. Nama Robie Reyes mulai terkenal setelah tokoh tersebut dimasukkan pada serial Agents of SHIELD. Tokoh ini diciptakan oleh Felipe Smith dan ilustrasi gambarnya dibuat oleh Tradd Moore.

Siapakah Robie Reyes? Ia memiliki nama asli Roberto Reyes, ia merupakan pemuda berdarah Meksiko-Amerika yang tinggal di Los Angeles. Pada saat SMA, Robbie bekerja di sebuah bengkel mekanik. Robbie memiliki seorang adik yang cacat sehingga ia mencari uang dengan sekuat tenaga untuk membiayai pengobatan adiknya. Salah satu cara yang ia lakukan selain bekerja dibengkel adalah menjadi pembalap jalanan.

Suatu saat Robie meminjam sebuah mobil untuk ia gunakan untuk balapan. Namun ternyata pada mobil tersebut terdapat ratusan butir pil terlarang. Pada saat tengah balapan sekelompok orang malah mengejark Robbie karena ingin mengambil pil tersebut. Mereka menembaki mobil Robbie hingga mobil tersebut terbakar dan meledak bersama Robbie didalamnya.


Pada saat keadaan terbakar sosok bernama Eli Morrow (berbentuk roh) mengatakan kepadanya bahwa ia menawarkan kehidupan pada Robbie dengan catatan ia harus membersihkan kejahatan disekitar lingkungannya dan membalaskan dendam Eli. Robbie pun kemudian menyetujui hal tersebut dan menjadi pahlawan.

Berita tentang Robbie yang menjadi Ghost Rider pun terdengar hingga ke telinga Johnny Blaze.  Ia bahkan berkendara ke Los Angeles untuk menemui Robbie. Hal tersebut dilakukan Johnny agar tak ada korban yang jiwanya diambil oleh para iblis lagi. Pada saat yang sama Robbie baru mengetahui jika Eli adalah sosok paman jauhnya yang pada saat hidupnya merupakan memuja setan. Eli bahkan pernah membunuh untuk mengikatkan jiwanya pada iblis. Karena mendapatkan kekuatan dari Eli, Robbie pun kemudian secara permanen terikat dengan jiwa iblis layaknya Johnny Blaze,



Tidak seperti Johnny yang identik dengan motor besarnya ketika beraksi; sebagai Ghost Rider Robbie menggunakan mobil Dodge Charger 69 saat beraksi. Perawakan pada komiknya pun berbeda. Walau di serial Agents of SHIELD bentuk Robbie hampir sama dengan Johnny, pada versi komiknya, Robbie tampil dengan tengkorak terbakar menyerupai topeng (Mirip topeng Shinigami milik Kurosaki Ichigo di manga Bleach). Meskipun begitu, kemampuan kedua sosok tersebut sama. Mereka mampu membuat benda yang mereka pegang menjadi terbakar.

Senin, 26 September 2016

Nebula


Nebula adalah salah satu tokoh fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh yang berwujud alien wanita ini diciptakan oleh Roger Stern, sementara ilustrasinya digambar oleh John Buscema. Nebula pertama kali muncul pada komik berjudul The Avengers #257 yang diterbitkan Marvel pada bulan Juli 1985. Debut pertama Nebula pada Marvel Cinematic Universe (MCU) adalah di film Guardians of the Galaxy (2014).

Siapakah Nebula? Marvel memang tak menjelaskan dengan gamblang asal usul alien yang ber-spesies Luphomoid ini. Namun pada Film Guardians of the Galaxy (2014), terungkap bahwa Nebula di adopsi oleh Thanos sejak kecil. Tak hanya Nebula, Gamora juga sosok alien yang menjadi anak angkat dari alien yang memiliki infinity Gauntlet itu.

Pada versi komiknya, Nebula adalah seorang perompak luar angkasa yang terlibat konfrontasi dengan Thanos yang akhirnya menewaskan Thanos. Namun Thanos ternyata dapat hidup kembali karena ia memiliki infinity stone. Nebula sangat terkejut dengan hal tersebut dan Thanos berbohong pada Nebula dengan mengatakan bahwa Nebula adalah ciptaannya sehingga ia tak bisa membunuh Thanos. Hal tersebut membuat Nebula menjadi pengikut Thanos.


Nebula sempat mencuri infinity gauntlet yang dimiliki Thanos untuk memperkuat dirinya. Saat itu Thanos yang ingin mendapatakan sarung tangan itu kembali menghasut beberapa superhero untuk mengalahkan Nebula. Para pahlawan tersebut antara lain Adam Warlock, DoctorStrange, Thor, Hulk,  dan Drax theDestroyer. Karena hal tersebut Nebula tertangkap dan diadili.


Nebula merupakan alien wanita pejuang. Ia memiliki kecerdasan yang luar biasa sehingga pengetahuannya tentang strategi perang sangat diakui banyak pihak. Sebagai senjata andalannya, Nebula menggunakan blaster yang ada pada pergelangan tangannya. Dengan benda tersebut ia dapat menembakkan ledakan dan dapat membakar benda apapun. 


Minggu, 25 September 2016

Misty Knight


Misty Knight adalah karakter fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh wanita bertangan bionik ini diciptakan oleh Tony Isabella sedangkan ilustrasinya digambar oleh Arvell Jones. Misty Knight pertama kali muncul pada komik berjudul Marvel Premiere #21 yang diterbitkan pada bulan Maret 1975. Selain itu, tokoh ini juga muncul pada serial Luke Cage yang tayangkan di Netflix.

Siapakan Misty Knight. Ia memiliki nama asli Mercedes Knight. Asal usul dari tokoh ini tak bagitu dijelaskan di komiknya, namum Misty merupakan anggota kepolisian di New York. Saat tengah mencegah serangan bom, perwira polisi ini terluka di lengan kanannya. Karena lukanya cukup parah, tim medis terpaksa harus mengamputasi lengan Misty. Merasa tak sempurna lagi, Misty memilih mengundurkan diri dari kepolisian walaupun ia sudah disarankan untuk bekerja di kantor polisi.


Berita sedih tersebut ternyata terdengar hingga ke telinga Tony Stark. Stark kemudian membuatkan Misty lengan bionik. Karena bertemu dengan Stark, Misty pun kemudian berkenalan dengan banyak superhero lain seperti Spider-Man, Power Man dan Iron Fist. Meskipun telah memiliki lengan baru, Misty tak kembali ke kepolisian. Ia memilih bekerja sebagai detektif swasta dengan membuat kantor sendiri bersama temannya Colleen Wing. Biro detektifnya pun diberi mana Nightwing Restorations Ltd.

Sering bekerja sama dengan Iron Fist dalam membasmi kejahatan membuat Misty jatuh cinta padanya. Namun pada komiknya Misty juga terlibat cinta segitiga dengan Power Man. Hal tersebut sempat membuat ketegangan antara Power Man dan Iron Fist.



Sebagai superhero, Misty memiliki keahlian dalam seni bela diri. Hal tersebut ia dapatkan ketika mengeyam pendidikan di akademi kepolisian. Selain bela diri, Misty juga sangat mahir dalam menggunakan senjata. Dengan lengan bionik yang diberikan Stark, Misty mendapat kekuatan yang besar. Lengan tersebut dapat mengangkat benda berat dan bisa menghancurkan benda apapun. Lengan yang Misty gunakan terbuat dari bahan Vibranium dan berlian. Pada komiknya, lengan Misty dapat menembakkan repulsor mirip seperti yang digunakan Iron Man. Repulsor tersebut bahkan dapat melelehkan logam adamantium (Be aware Wolverine! Hehehe...). Tak hanya itu Stark membuat agar lengan Misty memiliki kekuatan Teknopatik sehingga Misty dapat mengontrol dan meretas pasukan robot (Be Aware Ultron. He...). 

Sabtu, 18 Juni 2016

Iceman (Bobby Drake)


Iceman adalah salah satu karakter fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh yang merupakan kelompok mutan ini diciptakan oleh duo seniman Marvel yakni Jack Kirby dan Stan Lee. Iceman muncul pertama kali pada komik The X-Men #1 yang diterbitkan pada bulan September 1963. Tokoh ini sudah muncul beberapa kali di film X-Men dan menjadi kekasih dari Rogue.

Siapakah Iceman? Ia memiliki nama asli Robert Louis “Booby” Drake. Bobby lahir di Port Washington, Long Island, New York. Ia memiliki ayah yang merupakan orang Irlandia bernama William Drake dan sang ibu seorang Yahudi bernama Madeline Beatrice Bass-Drake. Bobby mengetahui bahwa dirinya adalah mutan setelah berkencan dengan pacarnya Judy Harmon. Saat mereka tengah berkencan, seorang tukang bully bernama Rocky Beasely mengganggu mereka dengan menangkap Judy. Merasa diganggu, Bobby pun secara tak sadar mengeluarkan es dari tubuhnya ke tangan Rocky sehingga tangan Rocky terbungkus balok es.


Saat kejadian tersebut banyak masyarakat sekitar yang melihat aksi dari Bobby. Dengan hasutan dari orang tua Rocky, massa yang banyak pun kemudian mencari Bobby dan berniat membunuhnya. Polisi lokal pun kemudian terpaksa menangkap Bobby dengan alasan keamanan dan kemudian memenjarakan Bobby.

Berita tersebut terdengar hingga ke telinga Xavier. Bersama dengan Cyclop, Xavier kemudian menemui orang tua Bobby dan mengatakan bahwa ia memiliki sekolah untuk anak berbakat. Bobby pun kemudian bergabung di sekolah tersebut dan dijuluki Iceman.



Sebagai mutan, Iceman memiliki kemampuan unik yang berhubungan dengan air. Ia bisa menurunkan suhu udara dan uap air disekitar dan mengubahnya menjadi es. Tak hanya mengubah menjadi es, Icemen juga bisa membentuk es tersebut seperti yang ia inginkan seperti perisai, tangga, pemukul baseball, tombak dan lain-lain. Selain lingkungan, Iceman juga dapat mengubah dirinya menjadi es. Hal tersebut membuat dirinya tahan terhadap cuaca ekstrim dengan suhu hingga minus 76 derajat Celsius. Dengan kemampuannya tersebut, Iceman sering membuat lintasan es dan meluncur di atas untuk mempermudah pergerakannya saat menghadapi lawannya.

Senin, 13 Juni 2016

Stick


Stick adalah salah satu karakter yang ada pada komik Marvel. Tokoh yang memiliki keterbatasan penglihatan ini dikenal setelah muncul pada komik Daredevil #176 yang diterbitkan pada bulan November 1981. Karakter Stick diciptakan oleh seniman Frank Miller. Dalam komiknya, walaupun tuna netra, Stick merupakan jagoan bela diri yang tangguh.

Siapakah Stick? Tak jelas asal-usul dari pria tua ini. Ia muncul pada Marvel Universe sebagai sosok yang melatih Matt Murdock (Daredevil) menguasai potensi bela dirinya. Selain sebagai sosok guru bagi Daredevil, Stick juga merupakan orang yang melatih beberapa orang yang hidupnya malang. Stick memelihara anak-anak yang terlantar, mengajarkan mereka beladiri dengan tujuan mempersiapkan mereka untuk melawan kejahatan saat mereka dewasa. Selain Daredevil, salah satu muridnya yang terkenal di Marvel Universe adalah Electra Natchios. Selain itu, Stick pula yang membuat Wolverine waras setelah sempat menjadi liar pasca menjadi bahan percobaan Weapon X.


Stick merupakan pemimpin perguruan bernama Chaste. Namun perguruan tersebut selalu menjadi incaran sebuah organisasi Ninja bernama The Hand yang ingin menghancurkan mereka. The Hand ingin menghancurkan Chaste lantaran ingin mengambil Black Sky yang ternyata adalah Electra. Stick juga berhasil menggagalkan rencana The Hand untuk membunuh petinggi kota di Hell Kichen.


Tak ada yang tahun nama asli dari tokoh Stick. Ia dijuluki nama tersebut karena sering menggunakan tongkat (Stick) setiap hari. Hal tersebut wajar karena Stick merupakan tuna netra. Sebagai master bela diri. Stick memiliki kemampuan bertarung yang luar biasa. Walaupun tak memiliki indra penglihatan yang sepurna, Stick memiliki pendengaran, dan penciuman yang tajam sehingga hal tersebut dapat membantunya membaca gerakan lawannya. Stick juga memiliki kemampuan telepati dan mampu menyerap energi lawannya dengan jurus tenaga dalam.


Rabu, 27 April 2016

Wonder Man




Wonder Man adalah salah satu karakter superhero fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh ini diciptakan oleh Stan Lee, Jack Kirby dan seniman Don Heck. Wonder Man pertama kali muncul pada komik berjudul The Avengers #9 yang diterbitkan pada bulan Oktober 1964. Tokoh ini cukup istimewa dan menempati posisi 38 dalam daftar 50 anggota Avengers terpopuler versi IGN.

Siapakan Wonder Man? Dia memiliki identitas asli bernama Simon William, seorang putera dari keluarga kaya. Ayahnya bernama Sanford Willian merupakan pemiliki perusahaan industry Williams Innovation. Ketika ayahnya meninggal Simon memegang kendali perusahaan. Namun ia mengalami kesulitan bersaing di pasar internasional karena Stark Industry lebih tenar dibandingkan perusahaan miliknya. Simon bahkan melakukan penggelapan dana dan kemudian masuk penjara.


Dipenjara, Simon sangat dendam pada Tony Stark karena menganggap sosok Iron Man adalah penyebab kegagalan hidupnya. Baron Zemo pun kemudian membebaskan Simon dan mengajak Simon bergabung dalam ujicoba ion miliknya. Simon bersedia menjadi objek percobaan tentara super dengan tenaga ion. Hal tersebut membuat Simon memiliki kekuatan super. Sejak saat itu Zemo menjulukinya sebagai Wonder Man.

Zemo kemudian mengutus Wonder Man untuk menyusup bergabung di Avengers dengan tujuan memecah belah mereka. Namum seiring berjalannya waktu, Wonder Man tahun bahwa Zemo bukan sosok yang baik dan ia membantu Avengers untuk mengalahkan Zemo.

Wonder Man memperoleh kekuatan supernya dari reaksi kimia dan radiasi energy ion. Hal tersebut membuat dirinya memiliki kekuatan, kecepatan, stamina, dan daya tahan super. Radiasi yang dialami Wonder Man terus membuat dirinya menjadi kuat. Bahkan Wonder Man bisa terbang hingga keluar angkasa tanpa memerlukan alat khusus. Wonder Man juga memeiliki kemampuan memanipulasi energy ion dan membuat ledakan energi.

Pada komiknya, Wonder Man meninggal karena dibunuh oleh Kree.



Rabu, 09 Maret 2016

Iron Fist (Daniel Rand)




Iron Fist adalah salah satu tokoh karakter yang ada pada komik Marvel. Tokoh yang digambarkan jago kung fu ini diciptakan oleh Roy Thomas dan Gil Kane. Iron Fist pertama kali muncul pada komik yang berjudul Marvel Primiere #15 yang diterbitkan pada bulan Maret 1974. Selain dalam bentuk komik, Iron Fist juga muncul dalam bentuk serial yang ditayangkan di Netflix.

Siapakah Iron Fist? Ia adalah pemuda dengan nama Daniel Rand. Ayahnya adalah Wendell Rand, Pria yang menemukan kota mistik bernama K’un L’un. Saat di kota tersebut Wendell menyelamatkan pemimpin kota tersebut bernama Lord Tuan. Sejak itu, Wendell dianugerahi gelar Anak Tuan yang kemudian pulang ke New York untuk menjadi pengusaha. Wendell kemudian menikahi sosialita bernama Heather Duncan yang kemudian menjadi ibu dari Daniel.



Wendell kemudian memulai ekspedisi perjalanan kembali ke K’un L’un. Kali ini ia membawa Daniel dan Ibunya bersama rekan bisnis sang ayah bernama Harold Meachum. Saat dalam perjalanan, Daniel tergelincir di tepi jurang. Ibunya kemudian merelakan diri menjadi umpan serigala demi menyelamatkan Daniel sementara Daniel terjatuh ke jurang yang kemudian diselatkan oleh Yu-Ti (Penguasa berkerudung dari K’un L’un).

Dalam masa penyembuhan dari kecelakaan yang dialaminya, Daniel berlatih seni bela diri di Lei Kung, sebuah perguruan di K’un L’un. Di perguruan Lei Kung, Daniel menjadi murid paling mahir dan mendapatkan kesempatan menguasai kekuatan Iron Fist dengan cara mengalahkan Naga Shou-Lao. Daniel pun kemudian berhasil menguasai teknik tersebut. Tato naga di tubuhnya menjadi bukti jika dirinya telah mendapat kekuatan Iron Fist. Setelah menguasai seni bela diri tersebut Daniel kembali ke New York untuk balas dendam pada Harold Meachum yang menyebabkan kedua orang tuanya meninggal. Selain menuntaskan misi balas dendamnya, Daniel pun memerangi kejahatan di kota New York dengan kemampuan bela diri miliknya dan menjuluki dirinya sebagai Iron Fist.



Sebagai Iron Fist, Daniel memiliki kekuatan yang luar biasa. Kekuatan yang ia dapatkan setelah meninju jantung dari naga Shou-Lao membuat Iron Fist dapat memanggil dan mengumpulkan Chi (kekuatan alam) dalam dirinya. Dampaknya adalah Iron Fist memiliki kekuatan, kecepatan, stamina, reflex, dan ketajaman indra yang luar biasa.  Layaknya “Saitama” dalam serial One Punch Man, Iron Fist juga memiliki kekuatan tinju yang luar biasa sehingga satu pukulan dalam membuat lawannya kalah. Sayangnya, kekuatan pukulan tersebut akan membuat tenaga Iron Fist terkuras. Selain untuk mendukung bela diri-nya, Iron Fist juga menggunakan chi untuk melakukan penyembuhan diri saat terluka dan telepati.

Selasa, 05 Januari 2016

Colossus (Peter Rasputin)



Colossus merupakan salah satu karakter mutan yang ada pada komik Marvel. Tokoh ini diciptakan oleh Len Wein dan Dave Cockrum. Colossus sendiri muncul pertama kali pada komik berjudul Giant-Size X-Men #1 yang diterbitkan pada bulan May tahun 1975. Ciri khas Colosus adalah tubuhnya yang bisa mengeras seperti baja.

Colossus memiliki nama asli Piotr “Peter” Rasputin. Ia lahir di sebuah peternakan kecil bernama Ust-Ordynski di Uni Soviet. Di peternakan tersebut Colossus tinggal bersama ibunya Alexandra dan juga ayahnya yang bernama Nikolai. Colossus juga memiliki saudara yakni Mikhail Rasputin yang menjadi astronaut Soviet dan juga adik perempuan bernama Illyana (Magik). 

Awalnya, pemuda bernama Peter (Colosus) tersebut tak mengetahui bahwa dirinya adalah seorang mutan dan memiliki bakat. Peter baru mengetahui kekuatannya ketika ia menyelamatkan sang adik yang saat itu hendak terlindas traktor perkebunan. Tubuh Peter kemudian menguat layaknya baja dan menghentikan traktor tersebut dengan tangan kosong.


Kekuatan yang dimiliki oleh Peter tersebut diketahui oleh Charles Xavieryang kemudian mengajaknya bergabung dengan kelompok X-Men. Peter pun kemudian pergi ke Amerika Serikat untuk bergabung dengan X-Men generasi kedua. Xavier juga lah yang kemudian menjuluki Peter sebagai Colossus.

Pada versi komiknya, Colossus digambarkan sebagai orang yang rendah hati, tanpa pamrih, dan sangat enggan melukai siapa pun. Dalam kelompok X-Men pun Colossus kerap menjadi tameng untuk teman-temannya dengan menggunakan kekuatan miliknya.

Bicara mengenai kekuatan Colossus, Mutan satu ini memiliki kemampuan mengubah seluruh tubunhnya menjadi baja organik. Bentuknya seperti osmium namun pada komiknya belum ada yang bisa menjelaskan jenis logam apa yang bertransformasi pada tubuh Colossus. Saat menjadi sosok Colossus, tubuh Peter akan menjadi berat dua kali lipat dan memiliki stamina super sehingga dapat mengangkat benda berat sekalipun. Namun Colossus memiliki kelemahan. Ia tak bisa terlalu dekat dengan Vibranium. Jika hal tersebut terjadi maka ia akan berubah ke bentuk semula. 


Selasa, 24 November 2015

Hellcat (Patsy Walker)




Hellcat merupakan karakter superhero fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh ini diciptakan oleh Ruth Atkinson dan pertama kali muncul pada komik Miss America #2 yang diterbitkan Marvel pada bulan November 1944. Sosok superhero yang digambarkan sebagai seorang artis ini mendapat peringkat ke 95 dari 100 daftar tokoh komik terseksi versi Comics Buyer’s Guide.

Sosok asli dari Hellcat adalah seorang wanita bernama Patsy Walker. Ia tumbuh dipinggiran kota Centerville hingga lulus SMA di sana. Saat SMA, Patsy merupakan asisten dari seorang ilmuwan bernama Hank McCoy. Berbeda dengan tokoh-tokoh superhero lainnya yang mendapatkan kekuatan karena mengalami sebuah kejadian. Patsy menjadi pahlawan super karena inginannya sendiri pasca mengetahui aksi heroik dari para anggota Avengers. Berbekal kemampuan ilmiahnya saat menjadi assisten dari Hank, Patsy kemudian mengembangkan sebuah kostum dan topeng. Ia kemudian menamai dirinya sebagai Hellcat.

Pada saat era Civil War, Hellcat bergabung dengan kelompok Tony Stark. Ia mengajukan diri untuk mendaftarkan diri dan kemudian menjabat sebagai salah satu instruktur untuk pada superhero muda di Camp Hammond.

Pada serial Jessica Jones yang ditayangkan di Netflix, terjadi perbedaan cerita. Dalam serial tersebut, patsy memiliki nama samaran sebagai Rachel Taylor. Ia merupakan seorang model dan juga penyiar radio yang menjadi sahabat dari Jessica Jones. Ia berlatih bela diri untuk membantu Jessica Jones dan Luke Cage dalam memerangi serangan jahat Purple Man.

Dalam versi komiknya, Hellcat sempat terdampar keluar angkasa karena sebuah pertarungan. Karena kejadian tersebut, Hellcat memiliki kekuatan yakni merasakan fenomena mistis dan mampu menangkal serangan mistis dengan kekuatan medan gaya yang dimilikinya. 


Kamis, 03 September 2015

Jessica Jones




Jessica Jones adalah salah satu karakter yang ada pada komik Marvel. Tokoh wanita tangguh ini diciptakan oleh Stan Lee, Steve Ditko, bersama dengan Brian Michael Bendis dan Michael Gaydos. Jessica Jones pertama kali muncul pada Komik  The Amazing Spider-Man #4  dan kembali muncul pada komik Alias #1 yang terbit pada bulan November 2001. Tokoh ini juga telah dibuat dalam versi serial oleh Netflix pada tahun 2015.

Siapakah Jessica Jones? Ia memiliki nama lengkap Jessica Campbell Jones Cage. Jesicca lahir dan dibesarkan di Forrest Hills, New York. Ia merupakan teman sekelas dari Peter Parker yang merupakan Spider-Man. Dalam komiknya, Jessica memiliki rasa suka pada Peter namun ia tak pernah mengungkapkannya.

Ayahnya merupakan pekerja di Stark Industri yang merupakan perusahaan milik Tony Stark. Suatu saat, Keluarga Jessica mendapatkan tiket gratis ke Disney World sebagai hadiah dari Tony Stark. Saat perjalanan pulang, mobil yang ditumpangi Jessica mengalami kecelakaan karena menabrak konvoi militer yang membawa bahan radio aktif. Seluruh keluarga Jessica tewas kecuali dirinya. Jessica pun mengalami koma selama beberapa bulan hingga akhirnya diadopsi oleh keluarga Jones.


Saat menjadi bagian dari keluarga Jones, Jessica kerap dibully oleh teman-temannya terutama oleh Flash Thompson. Beruntung ada Peter Parker yang selalu membelanya. Beberapa saat kemudian, Jessica menyadari jika tubuhnya memiliki kekuatan karena radiasi dari bahan radioaktif saat mengalami kecelakaan. Ia dapat terbang layaknya Thor atau HumanTorch.

Dengan kekuatan yang dimilikinya, Jessica berusaha menjadi Superhero dan menjuluki dirinya sebagai Jewel. Ia pun kemudian bergabung dengan SHIELD, walaupun pada awalnya ia menolak menjadi agen dari organisasi dibawa pimpinan Nick Fury tersebut. Pada komiknya, Jessica menjadi seorang detective swasta disebuah firma bernama Alias. Saat tengah menangani suatu kasus, Jessica bertemu dengan Luke Cage. Tak hanya bertemu, mereka kemudian menjalin hubungan asmara dan menikah. Kedua superhero tersebut memiliki seorang anak yang bernama Danielle Cage. 


Senin, 17 Agustus 2015

Nova (Richard Rider)



Nova adalah salah satu tokoh superhero yang ada pada komik Marvel. Superhero ini diciptakan oleh Marv Wolfman dan John Buscema. Nova pertama kali muncul pada komik berjudul Nova #1  yang diterbitkan pada bulan September 1976. Pada tahun 2011, Nova berada pada posisi 98 dari daftar 100 superhero terpopuler versi IGN.

Siapakah Nova? Kisah superhero Nova berawal ketika planet Xandar dalam keadaan kacau dan hanya ada satu orang elit dari Nova Corps yang selamat bernama Rhomann Dey. Rhomann kemudaia melarikan diri ke kota New York dan bertemu dengan seorang remaja SMA bernama Richard Rider. Rhomann kemudian memberikan seragam dan kekuatan pasukan Nova Corps pada Rider. Sejak saat ini Richard Rider menjadi sosok superhero dan biasanya bekerjasama dengan Spider-Man dan Thor.
 
Bertugas di Bumi Nova memang memiliki tugas ganda. Selain menciptakan kedamaian di bumi. Nova juga menjadi penghubung antara pihak bumi (SHIELD) dan Xandar (Nova Corps). Pada masa perang saudara (Civil War), Steve Rogers merekrut Nova sebagai anggota dari Secret Avengers. Ia sempat dikirim ke planet Mars untuk menyelidiki operasi Roxxon di sana. Nova hampir tewas dalam operasi tersebut namun beruntung Steve Roger berhasil menyelamatkannya. 

Sebagai seorang superhero, Nova memiliki kekuatan super yang berasal dari kostumnya. Kostum tersebut mengandung teknologi Xandarian (orang Xandar) yang menyalurkan energi yang luar biasa pada pemakainya. Dengan kostum tersebut Nova memiliki kekuatan luar biasa seperti kecepatan, daya tahan, dan juga mampu terbang di angkasa. Helm yang Nova gunakan juga memiliki banyak keunggulan seperti radio, teleskop, sensor night vision serta oksigen sehingga Nova bisa hidup bebas di planet mana pun meskipun tak ada oksigen di sana.


Wasp



Wasp adalah salah satu tokoh superhero yang ada pada komik Marvel. Tokoh wanita kecil yang bersayap layaknya tinkerbell ini diciptakan oleh duo sineas Marvel yakni Stan Lee dan Jack Kirby. Wasp pertama kali muncul pada komik Marvel berjudul Tales to Astonish #44 yang diterbitkan pada bulan Juni 1963. Pada tahun 2011, Wasp berada di peringkat 99 dari daftar 100 superhero terfavorit versi IGN dan peringkat 94 dari daftar 100 karakter wanita terseksi di komik versi Comic Buyer’s Guide.

default-facebook

Minggu, 21 Juni 2015

Kitty Pryde




Kitty Pryde adalah salah satu karakter mutan yang ada pada komik Marvel. Tokoh ini diciptakan oleh Chris Claremont dan John Byrne. Kitty Pryde pertama kali muncul pada komik Marvel yang berjudul Uncanny X-Men #129 yang diterbitkan Marvel pada bulan Januari 1980. Kitty merupakan sosok yang terkenal di dunia Marvel. Wanita mutan ini bahkan masuk di peringkat 47 dari 100 daftar superhero terpopuler versi IGN.

default-facebook