DokterSehat.Com– Telapak tangan yang kasar, bisa menjadi mengganggu bila pekerjaan Anda menuntut untuk bertemu dan bersalaman dengan banyak orang. Namun, tidak perlu khawatir, dilansir dari Annmarie, berikut ini beberapa solusi yang dapat Anda lakukan untuk tangan yang kasar dan kering.
1. Hindari Penggunaan Sabun Pembersih
Ada baiknya untuk mengurangi penggunaan sabun atau pembersih yang wangi, berpengawet dan mengandung sulfat. Pembersih dengan antibakteri juga ternyata dapat mengganggu kelembapan alami kulit tangan. Sehingga, tangan dapat menjadi kering.
2. Lembapkan!
Penting bagi Anda yang memiliki masalah dengan telapak tangan untuk selalu membawa pelembap ke mana pun. Sehingga Anda bisa melembapkan sehabis mencucinya. Pilih pelembap tangan yang mengandung minyak atau bahan yang mudah menyerap pada kulit tangan.
3. Hindari Pengering Tangan
Telapak tangan yang kasar, ternyata bisa diatasi dengan mulai menghindari pengering tangan. Untuk mengeringkan telapak tangan Anda, mulai kini, ada baiknya untuk menggunakan tissue atau handuk saja. Setelah itu, gunakan pelembap atau lotion.
4. Gunakan Sarung Tangan
Untuk mencegah telapak tangan Anda kasar, cara pencegahan paling sederhana adalah menggunakan sarung tangan untuk kegiatan-kegiatan seperti berkebun dan mencuci piring atau mencuci baju. Pilih sarung tangan yang kering.
5. Gunakan Sarung Tangan Saat Tidur
Terdengar aneh? Sebenarnya tidak. Ini bertujuan untuk menjaga tangan setelah dilembapkan menggunakan masker perpaduan bahan-bahan alami yang bisa Anda coba seperti minyak jojoba, vitamin E, dan madu. Anda bisa menggunakan sarung tangan dari bahan katun atau wol. Selamat mencoba!
6. Rendam Tangan dengan Oat
Bagaimana caranya? Telapak tangan yang kasar bisa diatasi oleh oat. Bisa saja. Caranya, rendam telapak tangan Anda ke dalam oat yang sudah dimasak atau mentah. Tambahkan minyak zaitun atau jojoba, rendam tangan Anda selama 10-15 menit, bersihkan dan bilas, lalu rutinkan.
Beberapa tips perawatan telapak tangan yang kasar di atas, sebenarnya mudah sekali untuk diikuti. Anda bisa mencobanya sendiri!
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
0 Post a Comment/Comments:
Posting Komentar