Selasa, 17 April 2018

Berbahagialah! Tubuh Curvy Memberikan Peluang untuk Hidup Lebih Lama

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

bahaya-jeans-untuk-wanita-doktersehat
Photo Credit : pexels.com

DokterSehat.Com– Memiliki tubuh gemuk dan berisi atau yang biasa disebut dengan bentuk tubuh curvy, membuat sebagian besar wanita merasa kurang percaya diri. Selain itu, mereka mengganggap bahwa tubuh gemuk juga bisa menyebabkan datangnya penyakit. Maka tak heran jika mereka lebih menyukai bentuk tubuh langsing karena terlihat lebih menarik dan dianggap lebih sehat.

Photo Credit : pexels.com

Padahal, tubuh curvy juga memberikan efek positif dalam kehidupan Anda, salah satunya adalah diklaim bisa panjang umur. Mungkin Anda akan merasa aneh dan sedikit tidak percaya, karena berdasarkan penelitian terdahulu yang mengatakan bahwa tubuh gemuk akan memicu risiko terkena penyakit berbahaya. Tapi itulah kenyataannya, bahwa tubuh curvy akan memberikan Anda umur lebih lama.

Hal tersebut dibuktikan oleh sebuah penelitian yang mengungkapkan bahwa ada hubungan positif antara kelebihan berat badan dan harapan hidup seseorang. Penelitian tersebut dilakukan pada lebih dari 1.600 orang. Hasilnya, orang-orang yang memiliki bentuk tubuh montok atau curvy, hidupnya lebih lama dibanding dengan orang yang memiliki tubuh langsing atau kurus.

Penelitian tersebut juga menemukan fakta bahwa seseorang yang memiliki berat badan dalam skala normal tidak ada peningkatan risiko kematian. Karena pada kenyataannya, lemak yang di dalam tubuh mereka justru membantu metabolisme, fungsi organ, serta penyerapan yang optimal, sehingga lemak tersebut tidak akan tertimbun di dalam tubuh.

Namun, yang dimaksud di sini adalah bentuk tubuh yang padat dan berisi, bukan tubuh yang terlampau gemuk yang bisa dikatakan obesitas. Karena obesitas sendiri memang tidak baik untuk kesehatan dan akan menjadi sumber penyakit.

Jika Anda memiliki bentuk tubuh padat dan berisi atau curvy, maka Anda harus bersyukur. Karena Anda memiliki kesempatan untuk hidup lebih lama. Tidak hanya itu, sebagian besar pria juga lebih menyukai wanita yang memilki tubuh curvy, karena mereka merasa lebih nyaman untuk memeluknya daripada wanita yang bertubuh kurus. Jadi, mulai sekarang Anda tidak perlu menurunkan berat badan Anda selagi masih dalam batas normal dan enak di pandang.



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar