Senin, 02 April 2018

Cara Membersihkan Sel-sel Kulit Mati di Kaki

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

doktersehat-tumit-kaki

DokterSehat.Com– Sel kulit mati, di bagian tubuh mana pun berada, sungguh mengganggu. Begitu pula dengan sel kulit mati yang terdapat di daerah kaki. Akan ada bagian-bagian pada kaki yang mengeras, yang jika didiamkan bisa menjadi tempat tumbuh bakteri penyebab berbagai keluhan, salah satunya keluhan karena bau kaki yang menjadi tidak sedap.

Dilansir dari footfiles.com, berikut ini adalah 3 cara membersihkan sel kulit mati yang dapat Anda lakukan.

1. Merendam Kaki dengan Campuran Air Hangat dan Minyak Kelapa Murni

Untuk mMembersihkan sel kulit mati di kaki, cara pertama yang bisa dilakukan adalah merendam kaki dalam air hangat. Cara ini dinilai sebagai salah satu cara yang paling efektif dalam meremajakan serta meluruhkan kulit mati di bagian kaki. Campurkan minyak kelapa murni untuk melembutkan kulit kaki Anda. Rendam kaki dalam air hangat selama beberapa waktu, gosok perlahan, kemudian bilas dan keringkan. Lakukan langkah ini secara rutin.

2. Pakai Perasan Air Lemon untuk Mengatasi Sel Kulit Mati

Asam sitrat yang terkandung dalam air lemon dapat membantu melepaskan sel-sel kulit mati pada kaki. Selain itu, potassium di dalam air lemon juga bagus untuk membantu melembapkan kulit kering. Campurkan air perasan lemon dengan gula pasir kemudian gosok-gosokkan ke bagian kaki yang terdapat sel kulit mati secara merata. Bilas dengan air lalu keringkan. Perhatikan untuk tidak mengaplikasikan masker lemon ini pada kulit kasar di daerah kaki yang terbuka, karena rasanya bisa luar biasa perih.

3. Gosok Kaki Menggunakan Batu Apung

Cara lain untuk membersihkan sel kulit mati di kaki adalah menggosoknya menggunakan batu apung. Gosok dengan cara yang tepat, yaitu perlahan namun dengan intensitas sering. Jangan terlalu keras karena malah bisa membawa masalah baru untuk kulit kaki Anda. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.

Sel kulit mati memang menjadi musuh tersendiri. Ia bisa menyebabkan kulit menjadi kusam, pada bagian kaki bisa membuat beberapa bagian menjadi kasar dan menebal. Untuk mengatasinya, coba praktikan beberapa tips di atas ya! Semoga berhasil!



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

Related Posts:

  • Perut Terasa Gatal Saat Hamil, Bagaimana Mengatasinya?Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di Informasi bisnis terbaik 2020.DokterSehat.Com– Saat hamil, pernahkah Anda merasa bahwa perut Anda gatal? Menurut mitos yang beredar, perut gatal saat hamil disebabkan karen… Read More
  • Obat Alami yang Bisa Atasi Ejakulasi DiniJangan lupa membaca artikel tentang bisnis di Informasi bisnis terbaik 2020.Photo Credit: olectivojuventud.orgDokterSehat.Com – Bagi pria, memberikan kenikmatan pada pasangan atau memiliki performa yang kuat di atas ra… Read More
  • Omega-3 Saat Hamil, Perlukah?Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di Informasi bisnis terbaik 2020.pic credit: julesDokterSehat.Com– Cukup sering kita dengar bahwa ibu hamil perlu meminuman tablet minyak omega-3 saat hamil. Omega-3 disebut-s… Read More
  • Pentingnya Imunisasi Tetanus Saat HamilJangan lupa membaca artikel tentang bisnis di Informasi bisnis terbaik 2020.DokterSehat.Com– Saat Anda periksa kehamilan, umumnya dokter akan menanyakan apakah Anda sudah pernah melakukan imunisasi TT (Tetanus Toxoid) … Read More
  • Risiko Konsumsi Suplemen Kesehatan Berlebih pada WanitaJangan lupa membaca artikel tentang bisnis di Informasi bisnis terbaik 2020.DokterSehat.Com – Keadaan fisik dan hormonal wanita tidak sama dengan pria. Ada kalanya wanita membutuhkan beberapa vitamin atau mineral untuk… Read More

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar