DokterSehat.Com – Sesaat sebelum mendapatkan menstruasi, wanita kerap mengalami nyeri. Selama beberapa hari, perut mereka seperti melilit dan rasa sakitnya tidak tertahankan. Kondisi ini biasanya berjalan selama 2-3 hari sebelum akhirnya hilang seiring dengan berjalannya waktu.
Saat wanita sudah mendapatkan menstruasi, rasa sakit pada perut berubah menjadi rasa lemas pada tubuh. Banyaknya darah yang keluar membuat wanita jadi anemia. Lebih lanjut, saat menstruasi tiba, wanita juga jadi gampang sakit dan mood-nya terganggu.
Agar masalah-masalah di atas tidak semakin parah, wanita disarankan untuk tidak melakukan 5 kesalahan di bawah ini.
1. Minum kopi
Kopi yang terlalu pahit dan berlebihan justru tidak baik untuk wanita. Kandungan pada kopi justru membuat rasa sakit pada wanita semakin tinggi. Ketimbang mengonsumsi kopi ada baiknya untuk menggantinya dengan susu.
2. Berhubungan seks
Bercinta dengan pasangan sebenarnya tidak masalah saat wanita menstruasi. Namun, harus dengan pengaman agar sama-sama aman. Darah menstruasi yang kotor tidak akan menyebabkan iritasi baik pada penis atau vagina.
3. Malas mengganti pembalut
Normalnya pembalut diganti setiap 3 jam sekali atau kurang dari itu. Kalau darah menstruasi keluar terlalu banyak, jangan menunggu lama untuk mengganti. Saat itu juga langsung ganti agar kebersihan vagina bisa terjaga.
4. Tidak acuh dengan warna darah
Warna darah yang normal adalah merah cerah dan cokelat gelap pada akhir siklus. Kalau warna darah ada yang berbeda seperti agak kuning atau oranye, segera periksakan kesehatan.
5. Menggunakan sabun untuk membersihkan vagina
Jangan menggunakan sabun untuk membersihkan vagina. Sabun membuat pH dari vagina dari berubah dan akhirnya digunakan bakteri buruk untuk berkembang biak dengan cepat.
Inilah lima kesalahan yang kerap dilakukan oleh wanita saat menstruasi. Jangan ulangi lagi ya!
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
0 Post a Comment/Comments:
Posting Komentar