Kamis, 22 Februari 2018

Ini Zat Gizi untuk Mencegah Susah Buang Air pada Ibu Hamil

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

doktersehat-toilet-ambeien-wasir-buang-air-besar-lancar-bab-Inkontinensia-Usus-kencing-berdarah

DokterSehat.Com– Pada saat hamil, kondisi tubuh dan sistem tubuh ibu berubah. Kondisi fisik tubuh ibu mengalami kenaikan berat badan dikarenakan ada banyak perubahan sistem seperti sirkulasi darah, sirkulasi pernafasan dan perubahan pencernaan. Perubahan tersebut dapat menyebabkan banyak kondisi baru yang disebabkan tubuh masih beradaptasi, salah satunya adalah ibu mengalami keluhan sulit buang air besar atau konstipasi.

Konstipasi merupakan keluhan yang umum terjadi pada ibu hamil. Kondisi ini selain dipicu perubahan kondisi tubuh ibu juga dapat dipicu oleh beberapa hal. Seperti karena adanya asupan dari tablet zat besi dan asupan kalsium yang meningkat, aktivitas fisik tubuh yang cenderung berkurang disebabkan tubuh ibu tidak dapat bergerak seaktif biasanya serta ada kurangnya pemenuhan zat gizi yang dapat mencegah terjadinya konstipasi.

Beberapa hal yang dapat menyebabkan konstipasi memang merupakan kondisi yang harus dialami ibu hamil. Asupan zat besi dan kalsium ibu harus dipenuhi dan aktivitas fisik ibu umumnya semakin berkurang beriringan dengan semkain besarnya kehamilan. Sehingga pemenuhan asupan zat gizi adalah cara yang cukup efektif untuk mencegah terjadinya konstipasi pada ibu hamil. Zat gizi yang perlu diperhatikan kebutuhannya agar mencegah konstipasi saat hamil adalah:

  • Serat
  • Berdasarkan Angka Kecukupan Gizi asupan serat ibu mengalami peningkatan kebutuhan 4-5 gram setiap harinya. Sehingga kebutuhan serat total harian ibu adalah 30-35 gram dalam satu hari. Ibu hamil disarankan selalu mengonsumsi sayur dan atau buah dalam setiap kali makan besar. Asupan serat diharapkan meningkat dari sebelum kehamilan dengan mengonsumsi sayur dan buah 2-3 porsi lebih banyak dari kebutuhan harian yang sesuai.

  • Cairan
  • Asupan cairan yang cukup akan membantu mencegah terjadinya konstipasi. Berdasarkan Kementerian Kesehatan asupan cairan ibu meningkat menjadi 2-3 liter atau sama dengan 10-12 gelas dalam satu hari. Asupan cairan ibu akan lebih baik jika dipenuhi dari air putih.

Pemenuhan kebutuhan serat dan cairan selama kehamilan dapat mencegah terjadinya konstipasi pada ibu hamil. Jadi ibu hamil harus memenuhi kebutuhan kedua zat gizi tersebut agar dapat mendukung kesehatan kehamilan yang baik.



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar