Sabtu, 26 Maret 2016

Penjelasan Ending Film 'Batman V Superman'

Ending-film-batman-v-superman

Apakah anda sudah menonton film 'Batman V Superman' ? Jika belum, tontonlah dulu filmnya. Artikel ini akan banyak mengandung spoiler, oleh karena itu kami sarankan anda tidak membacanya sebelum menonton film 'Batman V Superman'. Di sini, kami akan mencoba menjawab dua pertanyaan besar yang muncul dalam benak banyak orang ketika menyaksikan akhir cerita film 'Batman V Superman'.

Artikel Terkait :

*) Begini Cara Batman Kalahkan Para Superhero Anggota Justice League

*) Penjelasan Adegan Gurun Pasir Dalam Film ’Batman V Superman’

*) Empat Ksatria Wanita Amazon Berkumpul Dalam Foto Terbaru Film Wonder Woman

*) Kritikus Cela Film ‘Batman V Superman’, Proyek Justice League Terancam ?

 

Bagi anda yang cukup familiar dengan DC Universe dan sudah sering membaca komik - komiknya, kemungkinan bisa memahami petunjuk - petunjuk yang diberikan dalam film ini, tetapi bagi anda kurang familiar dan tidak pernah membaca komik DC, mungkin akan sedikit bingung. Namun tenang saja, itulah sebabnya kami menulis artikel ini, yaitu untuk membantu para penonton yang bukan pembaca komik agar bisa memahami apa yang terjadi pada akhir film 'Batman V Superman'. Berikut dua pertanyaan besar yang muncul pada akhir film lengkap dengan jawabannya :

1. Siapa 'Dia' ?

lex-luthor-gila

Pada akhir cerita, Lex Luthor dijebloskan ke penjara karena keterlibatannya dalam pemboman gedung senat dan penciptaan Doomsday. Dalam penjara, Batman mengunjungi Lex dan bersumpah akan mengawasi semua gerak - gerik pemimpin perusahaan LexCorp tersebut. Lex dengan gaya seperti orang gila bukannya ketakutan malah berkata bahwa semuanya sudah terlambat,  bell sudah berbunyi dan suaranya tidak akan bisa diredam, para alien dari tempat yang jauh sudah mendengar berita bahwa sang Dewa (Superman) telah tiada. Lex pun tetap mengoceh tentang bahaya yang akan mengancam Bumi bahkan setelah Batman pergi meninggalkannya.

Dalam ocehannya, Lex Luthor secara spesifik mengatakan 'Dia akan datang' setelah memberitahu Batman tentang  keberadaan para alien yang tinggal di tempat jauh nan gelap di antara bintang - bintang. Sebenarnya identitas sosok yang dimaksud Lex di atas sudah dibeberkan sang sutradara dalam scene ketika Batman dengan kostum Knightmare-nya menghadapi pasukan yang dipimpin oleh Superman di sebuah gurun pasir. Namun seperti yang sudah kami katakan sebelumnya, bagi anda yang kurang familiar dengan DC Universe kemungkinan tidak akan menyadari petunjuk - petunjuk yang diberikan dalam scene tersebut.

Darkseid

Foto di atas adalah  bagian dari scene gurun pasir dalam film. Jika diperhatikan, ada simbol Omega terukir di atas tanah bukan ? Simbol tersebut menandakan keberadaan salah satu villain terkuat Justice League. Dialah Darkseid, Dewa baru dan penguasa planet apokolips. Dalam komik, Darkseid adalah ancaman maha dahsyat, mampu memusnahkan lawan hanya dengan sinar Omega-nya, dan yang lebih menakutkan lagi, ia mampu memanipulasi dan mengendalikan pikiran para superhero ataupun villain. Dalam daftar yang pernah kami buat, Darkseid menempati posisi kedua sebagai musuh terkuat yang pernah dihadapi Justice League. Jika anda penasaran siapa yang menempati posisi pertama, anda bisa mengunjungi link ini. Selain penampakan simbol Omega, keberadaan Darkseid juga diperkuat dengan kemunculan sesosok mahluk bersayap yang mana dalam komik dikenal sebagai parademons, pasukan khusus yang melayani Darkseid.

sean-ray-superman-Darkseid

Lalu bagaimana Lex bisa tahu tentang keberadaan Darkseid ? Kemugkinan besar informasi ini didapat Lex dari arsip pengetahuan dalam kapal milik Krypton yang terdampar di Bumi. Selain mendapatkan informasi tentang teknologi Krypton dan bagaimana menciptakan monster buas Doomsday, sepertinya Lex juga mengakses informasi tentang keberadaan para alien di alam semesta yang luas ini. Para alien tersebut mungkin ragu - ragu untuk menyerang Bumi karena keberadaan Superman, namun sekarang setelah sang manusia baja tiada, mereka punya kesempatan besar untuk menguasai Bumi.

2. Apakah Superman benar - benar mati di akhir film ‘Batman V Superman’ ?

superman-doomsday

Ending  film 'Batman V Superman' terasa menyesakkan dengan kematian Superman. Ketika sang manusia baja menusuk Doomsday dengan sebuah tombak yang ujungnya terbuat dari batu Kryptonite, Doomsday juga berhasil menusuk dada Superman, yang mengakibatkan keduanya tewas. Kematian Superman ketika berhadapan dengan Doomsday  merupakan adaptasi dari cerita 'Death of Superman'. Dalam cerita tersebut, Doomsday datang ke Bumi dan akhirnya terlibat pertarungan sampai mati dengan Superman. Bedanya, kematian mereka berdua adalah akibat serangan hebat yang dilancarkan kedua belah pihak secara bersamaam yang akhirnya meninggalkan luka parah pada keduanya.  Pemakaman Superman dihadiri oleh para superhero, villain, rakyat biasa, bahkan Lex Luthor memberikan penghormatan terakhir pada musuh abadinya tersebut.

kematian-superman

Dalam film garapan Zack Snyder ini, pemakaman Superman dilakukan dengan cara yang berbeda. Warga Metropolis memperingati kematiannya dengan berkumpul di Monumen patung Superman, para tentara Amerika mengubur peti kosong di kuburan Arlington, sedangkan keluaraga dan teman - teman Clark Kent  mengubur jenazahnya dengan sebuah peti sederhana di samping kuburan ayah angkatnya Johnathan Kent di kota kecil Smallville.

Bruce Wayne dan Diana Prince melihat dari jauh, sedangkan Lois Lane mengucapkan perpisahannya dengan menabur segenggam tanah di atas peti mati Clark Kent lalu pergi. Beberapa lama kemudian, butiran tanah di atas peti mulai bergerak layaknya butiran es yang bergerak dan melayang ketika Superman mencoba terbang untuk pertama kali. Apakah ini artinya Superman masih hidup ? Dalam salah satu versi cerita Superman, melayangnya objek di sekitar Superman pernah dijelaskan sebagai efek dari aura bioelectric sang manusia baja.

Jadi, gejala di atas memang menandakan bahwa Superman tidak benar – benar mati. Jika mau dibandingkan dengan fenomena yang akrab dengan orang indonesia, bisa dibilang tubuh Superman saat ini sedang mati suri. namun begitu, hal ini juga tidak berarti Superman akan langsung bangkit dari kubur mengingat luka parah yang dideritanya kemungkinan membutuhkan waktu lebih lama untuk sembuh, apalagi saat ini tubuh Superman tidak terpapar sinar matahari secara langsung seperti yang terjadi ketika ia terkena serangan nuklir.

Sejauh ini, kami belum tahu berapa lama  waktu yang akan dibutuhkan Superman versi DCEU  untuk sembuh dari lukanya. Dalam komik, bangkitnya Superman dari mati suri membutuhkan waktu yang cukup lama, prosesnya pun tidak berjalan dengan sendirinya. Tubuh Superman dibawa ke Fortress of Solitude dan dibangkitkan menggunakan sebuah teknologi asal Krypton bernama regeneration matrix. Kita lihat saja apakah skenario yang sama akan terjadi dalam film Justice League mendatang.

superman-bangkit-dari-kematian

Selain waktu kebangkitan yang belum jelas, kami juga tidak tahu apakah akan ada perubahan pada diri Superman versi DCEU setelah kebangkitannya kelak, baik itu perubahan positif atau negatif, baik secara fisik maupun emosi. Jika merujuk pada cerita komik, setelah kebangkitannya, Superman mengalami beberapa perubahan pada dirinya, seperti  rambut yang lebih panjang, kekuatan yang lebih besar dan peningkatan kekuatan super. Namun begitu, kami tidak yakin Zack Snyder selaku sutradara film Justice League akan mengikuti alur cerita komik di atas.

Penutup 

Kami harap penjelasan di atas dapat memuaskan rasa ingin tahu anda. Walaupun film 'Batman V Superman' mendapat reaksi negatif dari banyak pihak. Kami sebagai penggemar cerita komik DC merasa optimis tentang masa depan DCEU secara keseluruhan.

Bagaimana menurut anda ? Apakah jawaban di atas cukup memuaskan ? Atau malah menambah kebingungan anda. Sampaikan pendapat anda lewat kolom komentar ya.

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar