Selasa, 22 Mei 2018

Hubungan Erat Antara Diet dan Kesehatan Kulit

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

doktersehat-hubungan-diet-dan-kesehatan-kulit
Photo Credit: Pexels.com/Public Domain Pictures

DokterSehat.Com– Apa yang Anda makan, berpengaruh terhadap kesehatan, termasuk salah satunya kesehatan kulit. Termasuk jenis makanan yang dikonsumsi ketika diet. Ada hubungan yang erat antara diet dan kesehatan kulit yang perlu Anda ketahui. Kami, akan suguhkan informasinya untuk Anda berikut ini.

1. Cari Tahu Metode Diet yang Tepat

Dilansir dari BBC Good Food, mengalami penurunan berat badan yang lumayan besar bisa membuat kulit Anda “melonggar”, kulit menjadi kendur dan meningkalkan banyak bekas stretch mark. Jika metode diet yang Anda pilih salah, tubuh bisa kekurangan vitamin dan mineral penting yang berdampak buruk juga pada kesehatan kulit. Karena itu, penting untuk membekali diri dengan pilihan metode diet yang tepat untuk terjaganya kesehatan, termasuk kesehatan kulit.

2. Diet Berpengaruh Terhadap Jerawat?

Jerawat disebabkan oleh peradangan dan infeksi pada kelenjar sebaceous kulit. Kelenjar ini mendapat rangsangan dari hormon androgen. Jika Anda tidak ingin berjerawat, selama diet kurangi lemak jenuh dan terhidrogenasi dalam produk margarin serta makanan olahan. Konsumsi lebih banyak sayuran mentah, gandum utuh, buah-buahan, ikan dan sayuran segar. Coba masukkan kacang-kacangan, ikan tuna segar, dan roti gandum dalam menu diet Anda. Niscaya akan terhindar dari jerawat.

3. Diet Berpengaruh Terhadap Eksim?

Diet dan kesehatan kulit membawa kita pada masalah kulit eksim. Benarkah diet bisa berpengaruh pada penyakit kulit tersebut? Masih dari BBC Good Food, diketahui bahwa eksim merupakan masalah pada kulit yang bermula dari munculnya warna merah pada tangan, atau bagian kulit lainnya. Salah satu penyebab eksim adalah makanan. Antara lain, yang cukup umum adalah telur, susu, keju. Untuk menguranginya, masukkan bahan-bahan makanan yang mengandung lemak omega-3, zat besi, dan vitamin E ke dalam menu diet Anda.

Diet dan kesehatan kulit mau tidau mau memang terhubung karena bagaimana pun, apa yang Anda makan, pada dasarnya berpengaruh pada kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk di dalamnya adalah kesehatan kulit.



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar