Jumat, 19 Agustus 2016

Asal-Usul dan Kekuatan Iron Fist

siapa-sebenarnya-iron-fist

Daniel Rand mewarisi nama dan kekuatan Iron Fist setelah berhasil mengalahkan naga Shou-Lao. Iron Fist adalah pelindung kota mistis K’un-L’un, yang hanya muncul sekali dalam 10 tahun di Bumi. Awalnya, Daniel berniat menggunakan kekuatannya itu untuk membalas dendam, namun tidak jadi ia lakukan setelah merasa iba melihat pembunuh ayahnya. Sebagai superhero, ia berteman baik dengan Luke Cage. Dalam artikel ini, kami akan mengulas siapa Iron Fist dan berbagai kekuatan yang ia miliki.

 

Artikel Terkait :

Asal-Usul dan Kekuatan Luke Cage

 

Asal-Usul Iron Fist Dalam Komik

Sejarah-Iron-Fist

Daniel Rand lahir di New York dan adalah anak Wandell Rand, yang ketika masih muda tak sengaja menemukan K’un-L’un, sebuah kota mistis yang hanya muncul sekali dalam 10 tahun. Wandell menyelamatkan nyawa penguasa kota tersebut, Lord Tuan, dan kemudian dijadikan anak angkat sang penguasa. Pada akhirnya, Wandell meninggalkan K’un-L’un dan menjadi pengusaha sukses. Ia menikahi seorang sosialita bernama Heather Duncan dan memiliki anak laki-laki : Daniel.

Selang beberapa lama, Wandell melakukan ekspedisi guna menemukan kembali kota K’un-L’un, dengan membawa serta istrinya dan Daniel yang masih kecil, serta rekan bisnisnya, Harold Meachum.

Ketika sedang mendaki gunung, Daniel terpeleset dan menyeret ibu serta ayahnya. Meachum yang diam-diam menaruh hati pada Heather, membiarkan Wandell mati dan hanya menawarkan bantuan pada Heather dan Daniel. Heather tentu saja menolak bantuan rekan bisnis suaminya itu.

Tiba-tiba muncul lah sebuah jembatan bersamaan dengan kumpulan serigala yang menyerang Daniel dan ibunya. Heather menyerahkan dirinya pada kumpulan serigala tersebut demi menyelamatkan Daniel, kematian Heather tak dapat dihindari meski para pemanah K’un-L’un mencoba menyelamatkannya.

Setelah kejadian tersebut, para pemanah K’un-L’un membawa Daniel menghadap Yu-Ti, penguasa Kota mistis K’un-L’un kala itu. Ketika Daniel menyampaikan niatnya untuk balas dendam, Yu-Ti menjadikannya murid Lei Kung “The Thunderer” yang kemudian mengajarkannya ilmu bela diri.

Dari semua murid Lei Kung, Daniel adalah yang paling berbakat. Ia mencelupkan tangannya ke dalam pasir, kerikil, dan batu guna membuat pukulannya lebih kuat.

Ketika berumur 19 tahun, Daniel diberikan kesempatan untuk mendapatkan kekuatan “Iron Fist” dengan bertarung dengan naga Shou-Lao. Sang naga selalu menjaga hati berbentuk cairan yang terpisah dari tubuhnya. Di tengah-tengah pertarungan, Daniel melemparkan dirinya ke arah Shou-Lao, yang kemudian meninggalkan bekas luka bakar berbentuk tatto naga di dadanya.

Setelah berhasil membunuh Shou-Lao, ia memasuki gua kediaman sang naga dan mencelupkan tinjunya ke dalam wadah yang berisi cairan hati naga tersebut. Daniel pun memperoleh kekuatan Iron Fist. Belakangan diketahui bahwa kekuatan Iron Fist sudah diberikan secara turun-menurun kepada beberapa orang sebelum Daniel.

Ketika kota K’un-L’un muncul lagi di Bumi setelah 10 tahun lamanya, Daniel meninggalkan kota tersebut untuk membalas dendam. Dengan mengenakan pakaian resmi Iron Fist, ia kembali ke New York guna bertemu dengan Harold Meachum, yang sekarang menjadi pemimpin perusahaan Meachum Industries.

Ketika akhirnya bertemu dengan Meachum, ia terkejut melihat mantan rekan bisnis ayahnya itu kehilangan salah satu kakinya. Ternyata, ketika Meachum meninggalkan Daniel dan Heather, ia terjebak dalam badai salju yang membuat kakinya membeku dan harus diamputasi.

Melihat kedatangan Daniel, Meachum menyerah dan pasrah jika Daniel ingin membunuhnya. Merasa kasihan, Daniel memutuskan tidak membalas dendam kepada mantan rekan bisnis ayahnya tersebut. Setelah kepergian Daniel, Meachum dibunuh sosok ninja misterius. Anak perempuan Meachum, Joy, menyalahkan Daniel atas kematian ayahnya.

Singkat cerita, Daniel terbukti tidak bersalah atas tuduhan pembunuhan Meachhum. Ia kemudian memulai karirnya sebagai superhero Iron Fist bersama dua temannya, Colleen Wing dan Misty Knight. Dalam perjalanannya, Iron Fist diketahui membina hubungan asmara dengan Misty Knight.

Pada masa-masa awal karirnya sebagai superhero, Iron Fist pernah menghadapi Sabretooth, Master Khan yang misterius (bos ninja yang sebelumnya membunuh Meachum), dan Steel Serpent, anak Lei Kung yang diasingkan dan sangat menginginkan kekuatan Iron Fist.

Latar Belakang Penciptaan Karakter Iron Fist

Kisah-tentang-Iron-Fist

Sama seperti karakter Shang-Chi, Master of Kung Fu, Iron Fist juga diciptakan ketika trend pahlawan dengan kemampuan bela diri sedang hangat-hangatnya. Pencipta karakter Iron Fist pernah mengungkapkan bahwa karakter ciptaannya banyak terinspirasi karakter Amazing-Man yang dibuat Bill Everett.

Kisah debut Iron Fist ditulis oleh Thomas dan digambar oleh Kane, yang terbit dalam komik Marvel Premiere #15-25 (Mei 1974 – Oktober 1975). Setelah itu, kisahnya ditulis oleh Len Wein, Doug Moench, Tony Isabella, dan Chris Claremont. Untuk gambarnya sendiri dibuat oleh Larry Hama, Arvell Jones, Pat Broderick, dan John Byrne. Selang beberapa lama, Iron Fist tampil dalam komik solonya berjudul “Iron Fist”, yang terbit sebanyak 15 issue (Nopember 1975 – September 1977). Komik solonya ditulis oleh Claremont dan digambar oleh Byrne.

Guna menyelamatkan Iron Fist dari pemberhentian penerbitan, karakter ahli kungfu ini disandingkan dengan karakter lain yang juga mulai kehilangan peminatnya, Luke Cage. Keduanya resmi bekerja sama dalam kisah yang dibuat tiga bagian pada komik “Power Man” #48-50. Akhirnya, kisah petualangan mereka berdua berubah judul menjadi “Power Man and Iron Fist” pada issue #50 (April 1978). Iron Fist muncul dalam seri ini hingga issue terakhir (#125, September 1986), yang secara mengejutkan menampilkan kematian Iron Fist. Keputusan Marvel untuk membunuh Iron Fist pada issue terakhir membuat marah banyak pihak.

Kekuatan dan Kemampuan Iron Fist

Kekuatan-Iron-Fist

Akhir-akhir ini, kekuatan, skill, dan kesadaran Iron Fist meningkat tajam, bahkan hingga batas yang tidak diketahui. Ia tidak lagi gampang lelah ketika menggunakan Chi dan mampu menggunakan kekuatannya untuk tugas yang lebih berat. Contohnya, Iron Fist mampu menghancurkan sebuah kereta dengan tinjunya, sembuh dari luka luar, dan mengeluarkan racun-racun dari dalam tubuhnya menggunakan Chi.

Berikut daftar lengkap kekuatan dan kemampuan yang dimiliki Iron Fist :

Peningkatan Chi – Melalui konsentrasi, Iron Fist mampu memanfaatkan Chi-nya untuk meningkatkan kekuatan fisik dan mentalnya ke level manusia super.

Manipulasi Chi – Iron Fist mampu memanipulasi Chi, seperti mengarahkan kekuatannya ke sebuah senjata guna meningkatkan keampuhan senjata tersebut.

Tinju Iron Fist – Dengan mengerahkan Chi dan memusatkannya ke tangan, Iron Fist memperoleh energi dari hati naga Shou-Lao, yang membuat kekuatan tinjunya meningkat tajam. Teknik ini tidak melibatkan transformasi secara fisik, namun hanya mengarahkan energi alam. Dengan tinjunya ini, Iron Fist mampu meremukkan kayu dan bata, menembus besi, dan memukul lawannya dengan kekuatan luar biasa tanpa mengalami luka pada dirinya. Tinju Iron Fist adalah sangat powerful. Saking hebatnya, Clossus bisa dibuat tak sadarkan diri setelah terkena tinju ini.

Kendali Penuh Atas Sistem Saraf – Dengan kemampuannya ini, Iron Fist mampu mengurangi rasa sakit pada tubuhnya, menolak efek racun atau obat, dan memperlambat pendarahan. Tidak hanya itu, ia juga mampu mengecoh alat pendeteksi kebohongan.

Hipnotis – Setelah mendapatkan buku “Iron Fist” dari Orson Randall, ia belajar menciptkan ilusi yang bisa membuat lawan-lawannya melihat apa yang ia inginkan.

Menggabungkan pikiran – Iron Fist diketahui mampu menggabungkan pikirannya dengan pikiran orang lain. Hal ini memungkinkannya berbagai pengetahuan, emosi, dan ingatan dengan orang lain.

Menyerap Energi – Iron Fist beberapa kali terlihat mampu menyerap energi dari luar dan menggunakannya untuk meningkatkan kekuatannya sendiri.

Manipulasi Energi – Iron Fist mampu memanipulasi medan energi, terutama medan energi magnet.

Menghasilkan Energi – Iron Fist dapat memproyeksikan Chi-nya menjadi sebuah tembakan energi, atau mentransfernya ke objek lain untuk memberikan objek tersebut energi atau kekuatan.

Mendeteksi Energi – Iron Fist bisa mendeteksi keberadaan energi di sekitarnya.

Perjalanan Antar Dimensi – Dalam kondisi tertentu, Iron Fist bisa memusatkan Chi-nya untuk menciptakan titik Nexus antar-dimensi.

Kesadaran Tingkat Tinggi – Dengan kemampuannya ini, Iron Fist mampu mendeteksi keberadaan bahaya di sekitarnya.

Indera Super – Iron Fist memiliki penglihatan yang tajam. Ia juga mampu memfokuskan pendengarannya hingga bisa mendengar suara-suara yang sulit didengar.

Empati – Dengan kemampuannya ini, Iron Fist bisa merasakan emosi dan perasaan orang lain atau hewan. Ia juga mampu mentransfer emosi dan perasaannya kepada orang lain atau hewan.

Kecepatan dan Refleks Tinggi – Iron Fist mampu bergerak sangat cepat, bahkan menangkap atau menghindari peluru. Tanpa menggunakan Chi, ia bisa berlari dengan kecepatan 35 mil/jam.

Ketahanan Tinggi – Iron Fist dapat menciptakan semacam aura Chi yang akan melindungi dirinya dari serangan energi atau fisik.

Chi Untuk Penyembuhan – Iron Fist mampu memfokuskan energi Chi-nya untuk keperluan penyembuhan.

Berumur Panjang – Tubuh Iron Fist diketahui lambat dalam menua. Hal ini membuatnya berumur lebih panjang dari manusia pada umumnya.

Mampu Bertahan Di Lingkungan Keras – Berkat fokus dan meditasi, Iron Fist mampu bertahan hidup di lingkungan dengan kondisi yang keras.

Kebal Terhadap Sihir – Pakaian yang diberikan oleh Ancient One, membuat Iron Fist kebal terhadap serangan sihir.

Kondisi Fisik Optimal – Iron Fist memiliki tubuh lebih fit dari kebanyakan manusia.

Ahli Meditasi – Iron Fist ahli melakukan meditasi dan teknik relaksasi lainnya.

Ahli Bela Diri – Iron Fist tidak hanya ahli bela diri K’un-L’un, tapi juga seni bela diri Bumi lainnya, seperti Kunlunquan, Shaolinquan, Judo, Aikido, Ninjutsu, Karate, Tinju, bahkan bela diri jalanan. Selain itu, kemampuan bela dirinya semakin bertambah setelah bisa mengakses pengalaman dan skill para Iron Fist sebelumnya.

Iron Fist adalah salah satu petarung terbaik di Marvel Universe. Ia mampu bertahan saat berhadapan dengan Wolverine dan Captain America. Ia juga pernah mengalahkan Gorgon (Tomi Shishido), Sabretooth, Batroc, Black Dragon, Nightshade, Spider-Man, Daredevil, Colossus, dan Nightcrawler.

Ahli senjata – Iron Fist terlatih menggunakan hampir semua jenis senjata.

Menguasai Titik Akupuntur – Iron Fist sangat menguasai titik akupuntur. Dengan kemampuannya ini, ia bisa dengan mudah melumpuhkan, melukai, bahkan membunuh lawannya.

Ahli Gerakan Akrobat – Iron Fist diketahui mampu melakukan berbagai gerakan akrobatis sulit.

Menguasai Beberapa Jenis Bahasa – Iron Fist lancar berbahasa K’un-L’un, Inggris, Cina, dan sedikit bahasa Jepang.

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar