Rabu, 14 September 2022

CONRAD MARCUS


Conrad Marcus saat menjadi Venom...Sangarr!!
Dalam komik Ultimate Marvel universe, cerita mengenai  symbiote Venom tetap sama saja hingga saat Eddie Brock Jr. Berhasil dikalahkan. Conrad Marcus, seorang ilmuwan yang bekerja pada Roxxon, ternyata memiliki sampel dari symbiote Venom dan menggunakannya untuk melacak siapa sebenarnya orang  yang menjadi Spider-man baru dikota. Marcus kemudian menyerang Jefferson Davis yang ia kira sebagai Spider-Man, namun Davis membantah kalau ia adalah Spider-man. Beruntung Spider-man sebenarnya yang bernama, Miles Morales pun muncul dan menolongnya.

Setelah pertarungan yang panjang, Marcus akhirnya berhasil memukul mundur Morales dan berhasil menguasai tubuh Morales tepat dihadapan ibunya, Rio Morales. Setelah menguasai Spider-Man, Venom kemudian menyerang Rio Morales. Beruntung Miles berhasil melepaskan diri dari pengaruh symbiote dan langsung mengalahkan Venom dalam sebuah pertarungan akhir. Miles kemudian menghampiri ibunya yang terluka parah sementara Conrad Markus ditembak mati oleh Polisi.

Miles akhirnya bisa berkumpul kembali dengan ibunya di Ultimate Universe dan Earth-616 yang menyatu setelah kejadian di Secret Wars. Miles mengira  hal itu bisa terjadi atas bantuan dari Molecule Man, sahabatnya saat di Battleworld.

Related Posts:

  • Erik Killmonger Erik Killmonger (N'Jadaka) Killmonger adalah salah satu tokoh fiksi yang ada pada komik Marvel. Tokoh yang di… Read More
  • Baron von Strucker                 Baron Wolfgang von Strucker lahir di akhir abad ke-19 yang merupakan keluarga bangsawan Prusia yang telah pindah ke Kastil Strucker … Read More
  • Mister Fantastic Reed Richard adalah karakter fiktif dari Marvel. Tokoh ini diciptakan oleh Stan Lee dan Jack Kirby. Karakter pahlawan superini muncul pertama kali di komik "The Fantastic four #1" y… Read More
  • The Grand Director (William Burnside yang memalsukan nama menjadi Steven Rogers)             Pria yang akan menjadi Captain America keempat resmi  lahir dengan nama William Burnside pada tahun 1930. Ia hanya berumur sebelas tahun ketika pertama Captain America di… Read More
  • Human Torch Human Torch merupakan pahlawan super dalam dunia Marvel. Karakter ini diciptakan oleh Stan Lee dan Jack Kirby. Karakter yang digambarkan… Read More

0 Post a Comment/Comments:

Posting Komentar